Senin, 01 Februari 2010

Bagaimana Cara Posting Video di Twitter

Beberapa orang menyukai video dari situs terkenal seperti YouTube termasuk penulis. Dari sana kita melihat berita, film pendek, video tutorial, kartun, dan lain sebagainya.

Beberapa tweeple juga seringkali memasukkan link dalam pada beberapa tweet mereka untuk memberitahu video yang menarik temannya. Twitter hanya memfasilitasi text dan link sehingga kita tidak dapat menempatkan video di twitter kita seperti yang dilakukan pada blog.

Untuk menempatkan video di twitter kita maka kita perlu untuk masuk website youtubetwitter.com. Sign in dengan akun twitter anda. Website ini akan menaruh video YouTube di depan laman twitter dalam bentuk pop up. Sayangnya pop up ini sangat menganggu pandangan surfer.

Dengan website ini kita mempunyai tempat untuk menayangkan video terpisah dengan twitter. Seperti biasa twitter tidak bisa menampilkan video namun hanya link yang dapat ditampilkan.

Video apa yang kita bisa gunakan:

1. Youtube. Website pertama dan tersohor di dunia yang menampilkan berbagai macam video.

2. Metacafe. Adiknya YouTube karena sering menampilkan affiliate dari Youtube.

3. Google Video. Inilah search Engine video yang memuat segala video dari berbagai website seperti YouTube, metacefe, blip TV, dailymotion, etc.

4. Blip TV menayangkan beberapa video berlisensi bebas hingga bisa kita share melalui twitter.

5.Dailymotion menyediakan beberapa video yang bisa kita share

Perlu diperhatikan beberapa video mempunyai lisensi yang berarti tidak bisa di share melalui manapun termasuk twitter. Setiap tweeple hendaknya mengetahu apakah video yang akan kita upload adalah bebas untuk dibagi (share).

Menambahkan video di twitter kita akan membuat twitter kita lebih berwarna dan menarik. Jangan coba untuk mengungah video yang berkaitan dengan kekerasan, porno, senjata api, narkoba dan semacamnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar pada blog ini