Tweet
Sudah menjadi khittah twitter untuk berinteraktif dengan sesama twitter. Berinterkatif adalah salah satu tujuan dibuatnya twitter menurut twitter founder. Dari sini kita akan memperoleh manfaat yang banyak seperti saran, masukan, ilmu baru, tips baru, yang mungkin belum kita ketahui.
Ada beberapa cara untuk berinteraktif dengan teman kita, seperti:
1. Tanyakan kabar. Kita bisa menanyakan apa kabarnya hari ini. Kenapa tidak muncul di twitter? Kenapa ia menulis status seperti itu? atau lain sebagainya. Biasanya kalau twitter akrab atau teman kita akan menjawab langsung jika sedang ada waktu dan tidak ada kendala tekhnis seperti hape rusak, atau onternet macet.
Sebaliknya twitter terkenal kadang mengabaikan saja karena kesibukan mereka. Kadang tweet kita tidak terlihat karena saking sibuknya si twitter terkenal. Tapi tidak ada salahnya menyapanya dan tidak bayar alias gratis.
2. Jawablah Pertanyaan twitter lain
Mau teman atau tidak kenal, Jawab saja pertanyaan yang diajukan. Tentu jawaban yang dengan logika dan ilmu yang jelas jangan asal ngetweet. Terkecuali yang melontarkan pertanyaan ngawur dengan bermaksud bercanda, anda boleh saja bercanda asal tidak SARA.
3. Lontarkan pertanyaan ke seluruh tweeple
Keluarkan saja pertanyaan, kadang itu direspon kadang juga tidak. Kalau cara ini untung-untungan. Apa saja bisa anda tanyakan seperti berita yang sedang hot saat ini. Contoh TKW yang dipancung akibat tuduhan membunuh majikan.
Atau bisa saja menanyakan twitter. Kenapa kita tidak masuk dalam timeline teman kita atau apa saja.
4. Tanyakan pada ahlinya
Kadang ahli motivasi akan senang jika kita tanyakan sesuatu hal yang berkaitan erat dengan motivasi. Seorang ahli keuangan akan senang jika kita mengajukan pertanyaan tentang keuangan. Syaratnya adalah pertanyaan kita baik dan mempunyai maksud yang jelas. Kita harus arahkan pertanyaan ke si ahli. dengan mentions ke akun twitternya.
Semakin banyak kita berinteraktif semakin kita juga akan memperoleh manfaat dan blog kita dapat meningkat trafficnya.
NB: Jangan ungkapkan hal yang pribadi atau rahasia. dalam berinteraktif.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan berkomentar pada blog ini